Derita Tuhan
Derita Tuhan
Pikirku hanya aku menderita
Dan tak sadar kalau Dia ada bagiku
Sungutku datangkan petaka
Tak disangka Dia perhatikanku
Kendati jiwa jenuh merana
Namun hati bertanya mengapa
Tak sadar kalau aku salah
Biarkan Dia turut bekerja
Refr.: Kau Tuhan sanggup pulihkanku
Walauku tak sadar aku pendosa
Aku lelah mencari jawab karna kumemaksa
Justru berserah mendatangkan jawaban
Deritaku, Engkau menanggungnya
Justru itu membuatMu berhasrat
Sungguh Engkau sang hidup pasti, Juruselamatku Hingga d’ritaku menjadi derita MU
Autor(es): Pdt. Tyson P Hutabarat